6 Langkah Menerbitkan Buku Sendiri atau Self Publishing

6 Langkah Menerbitkan Buku Sendiri atau Self Publishing

Ada beberapa langkah menerbitkan buku sendiri atau biasa disebut dengan self publishing yang perlu kamu ketahui. Namun, sebelumnya kamu harus tahu apa itu self publishing yakni salah satu cara alternatif untuk mempermudah kamu agar bisa menerbitkan buku tanpa menunggu proses seleksi layaknya di penerbit mayor.

Selain itu kamu pun juga bebas mengatur jumlah buku yang akan kamu cetak. Dengan demikian kamu dapat mengontrol berapa besarnya modal yang perlu kamu siapkan.

6 Langkah Menerbitkan Buku Sendiri atau Self Publishing

Walaupun menerbitkan buku dengan self publishing lebih mudah daripada menunggu seleksi dari penerbit mayor, ada beberapa hal yang perlu kamu lalui. Dan biasanya ini perlu untuk kamu lakukan sendiri. Berikut adalah enam langkah menerbitkan buku sendiri atau self publishing:

1. Menyiapkan Naskah Buku

Pastikan kamu telah menyelesaikan naskah buku yang akan kamu terbitkan. Pastikan naskah tersebut telah melalui proses revisi, editing, dan proofreading. Tujuannya tentu saja agar bukumu tersebut lebih sempurna isinya dan bisa memberikan manfaat untuk yang membaca.

Pada saat proses revisi, editing, atau pun proofreading kamu bisa melakukannya sendiri maupun menggunakan bantuan yang lebih ahli. Apabila kamu mengandalkan dirimu sendiri untuk melakukan tiga proses perbaikan naskah tersebut, saya menyarankan untuk mengendapkannya terlebih dahulu selama dua sampai tiga minggu.

Tujuannya agar penilaian kamu lebih objektif. Nah, jika kamu ingin cepat beres maka kamu bisa menggunakan jasa perbaikan naskah tersebut. Salah satunya jasa editing dari Detak Pustaka, untuk informasi lebih lanjut silakan klik di sini.

2. Melakukan Proses Layout Buku

Apabila naskah telah sempurna artinya dari segi isi sudah baik dan kepenulisannya juga sudah baik maka kamu perlu melakukan layouting buku. Salah satu fungsi layout ialah agar bukumu nyaman untuk dibaca. Untuk mempermudah dan mempercepat proses layout kamu bisa menggunakan jasa layout buku.

Saya merekomendasikan penyedia jasa yang telah berpengalaman dalam proses penerbitan buku yaitu Detak Pustaka. Dengan pengalaman dalam menerbitkan buku maka mereka sudah terbiasa melakukan proses layouting. Untuk informasi lebih lanjut terkait jasa layout silakan klik di sini.

3. Siapkan Cover yang Sesuai

Langkah menerbitkan buku sendiri berikutnya adalah mempersiapkan cover atau sampul buku. Pastikan sampul buku tersebut mewakili isi dari bukunya. Kamu dapat mendesain sendiri jika kamu ada waktu da memiliki kemampuan mendesain.

Apabila tidak bisa mendesain sendiri, maka kamu perlu menggunakan jasa desain cover. Saya merekomendasikan jasa desain cover dari Detak Pustaka yang telah berpengalaman dalam melakukan desain cover. Silakan klik di sini untuk detail jasa pembuatan cover buku dari Detak Pustaka.

4. Mengurus Legalitas Buku (ISBN atau QRCBN atau QRSBN)

Kode identifikasi buku berfungsi untuk melegalkan buku yang akan kamu terbitkan. Selain itu dengan adanya kode buku ini juga akan memudahkan kamu untuk melakukan distribusi buku untuk mengetahui fungsi kode buku lebih lanjut silakan klik di sini.

Perlu kamu ketahui lagi, bahwa kode identitas buku itu ada tiga jenis yaitu:

  1. ISBN
  2. QRCBN
  3. QRSBN

Dari ketiga jenis tersebut yang paling banyak diincar oleh penulis yaitu ISBN. Nah, ISBN ini hanya bisa diterbitkan oleh penerbit buku, sebagai rekomendasinya saya merekomendasikan pengurusan ISBN ini kepada penerbit Detak Pustaka. Silakan klik di sini untuk informasi lebih lanjut terkait cara pemesanan jasa pengurusan ISBN.

5. Cantumkan HAKI

Untuk melindungi buku yang kamu tulis maka kamu perlu mencantumkan HAKI atau hak cipta. Guna mempermudah proses mengurus HAKI maka kamu bisa menyerahkan kepada yang berpengalaman. Yaitu penyedia jasa pengurusan HAKI dari Detak Pustaka, detail dari cara menggunakan jasa ini silakan klik di sini.

6. Memilih Percetakan

Setelah enam langkah menerbitkan buku sendiri di atas sudah kamu lakukan, kini saatnya mencari percetakannya. Pastikan percetakan tersebut sudah berpengalaman dalam mencetak buku, ya!

Sehingga buku yang kamu terbitkan semakin bagus dan nyaman untuk dibaca. Tidak ada kesalahan halaman, atau warna teks yang mudah. Lalu cetaklah sesuai dengan jumlah yang kamu inginkan.

Itulah enam langkah menerbitkan buku sendiri atau self publishing. Pastikan juga untuk kamu mempersiapkan modal atau uang ya, sebab semua langkah-langkah tersebut pada dasarnya memang membutuhkan modal.

Nah, apabila kamu ingin melalui proses di atas dengan lancar kamu bisa menggunakan jasa penerbitan dari Detak Pustaka. Yang perlu kamu lakukan setelah naskahmu jadi hanya mengirimkannya ke Detak Pustaka dan membayar sejumlah uang sesuai dengan paket yang tersedia.

Pada setiap paket yang disediakan rata-rata akan memberikan fasilitas seperti berikut ini:

  1. Gratis ISBN
  2. Gratis Sertifikat Terbit
  3. Gratis Layout Buku
  4. Gratis Desain Cover
  5. Gratis Editing Naskah
  6. Gratis Pembatas Buku
  7. Gratis Poster Promosi
  8. Buku Terdaftar di PERPUSNAS
  9. Royalti 15% untuk Penulis
  10. Bonus Video Promosi/Biografi Penulis
  11. Gratis Ongkir

Untuk memilih atau melihat detail paket yang ingin kamu pesan silahkan klik di sini. Sekian untuk artikel cara menerbitkan buku sendiri atau self publishing. Semoga sekarang kamu memiliki gambaran ya, untuk langkah menerbitkan buku sendiri.